Ada yang suka berburu buku murah tapi ga KW? Mungkin event-event Book Fair bisa sebagai salah satu solusinya kawan. Minggu ini, 1 - 6 Oktober 2013 ada Jakarta Book Fair di fx Sudirman, yang di sekitaran Jakarta mungkin bisa cuci mata *maaf ngiklan. Hehehe.
Nah, sebelum ke Book Fair semacam itu kita harus menyiapkan amunisi yang cukup dan kantong yang cukup, berikut tips dari saya:
1. Rencanakan agendamu
Luangkan waktu untuk mencari informasi, minimal: apa, kapan, di mana. Telusuri informasi di sumber yang sahih dan teruji kebenarannya. Contohnya, untuk event JakBook2013 ini bisa liat di timeline @JakartaBookFair.
Simak jadwalnya, jadi bisa merencanakan baiknya datang kapan untuk nyari buku dan sekalian bisa ikut talkshow yang menarik, termasuk hemat energi juga kan :D
Di sana tadi ada berbagai jenis buku komik, novel, kitab suci sampai buku digital juga ada. Harga buku mulai Rp 5.000,- ada dan saya tadi beli Novel "Paris: Aline" sama "Nge-BLOG dengan Hati". Lanjut ngiklan sekalian curcol, hemat energi *eh *abaikan. Haha.
2. Bawa perlengkapan pribadi
Hal ini perlu masing-masing pertimbangkan sendiri, cukup tau lah, apa yang mesti dibawa; apa yang ga perlu dibawa; apa yang penting dibawa, misal alat sholat :)
3. Bawa ransel/tas
Bawa ransel/tas yang cukup besar untuk menampung belanjaan kita nantinya. Jadi, habis beli satu atau lebih buku bilang, "Ga usah pake plastik", langsung masukkan belanjaan ke dalam tas. Simpel kan?
Kantong plastik tergolong sampah yang sulit terurai, setelah 10-20 tahun baru akan benar-benar terurai. Maka dari itu, mulai dari sekarang, mulai dari langkah kecil, kurangi penggunaan kantong plastik. Okay?
4. Bawa tempat minum
Mungkin sebagian besar orang berpikir, ngapain sih repot-repot bawa minum, toh nanti bisa beli air kemasan. Membawa tempat minum perlu kita dipertimbangkan demi mengurangi jumlah botol plastik yang kemudian berpotensi menjadi sampah. Sayangi lingkungan :)
5. Bawa temen
Ini optional, tapi buat yang buta arah, belum tau jalan, penting banget bawa temen biar ga nyasar XD
Well, sekian tips abal-abal saya. Hahaha. Lagi bosen nulis yang serius macam artikel. Salah khilaf mohon maaf. Lagi kurang fokus nulisnya XD
NB: Tulisan ini dalam rangka event #30DaysSaveEarth yang diselenggarakan oleh @jungjawa dan @unidzalika.
ide tulisannya asyik ni :D
BalasHapusaih, makasih :D
Hapus